SMK Ciledug Al Musaddadiyah Jurusan Multimedia

Multimedia adalah jurusan / ilmu yang menggabung antara ilmu animasi, seni dan teknologi/komputer. Tak mengherankan jurusan multimedia sangat populer dikalangan murid SMK. Jika anda baru lulus dari SMP dan akan melanjutkan kejenjang berikutnya, maka ambilah jurusan multimedia. Kenapa multimedia? karna jurusan multimedia saat ini sedang gencar-gencarnya mempengaruhi pasaran maupun produk-produk, disamping itu setelah anda lulus dari jurusan multimedia anda juga dapat melanjutkan kejenjang yang lebih tinggi/langsung bekerja juga bisa, bahkan bila anda bermodal anda juga dapat mendirikan perusahaan.
Multimedia ini tak akan jauh dari seni dan imajinasi kita. Menurut Hofstetter (2001) Multimedia terdiri dari 5 unsur, yaitu :

Teks, merupakan unsur dasar untuk meyampaikan informasi. Dalam penempatan teks pun tidak sembarangan. Harus teliti mampu menemukan kunci empatik konsumen dengan imajinasi kita. Atau biasa dipelajari dalam materi Tipografi.

Gambar (Grafik), merupakan informasi yang tidak dijelaskan dengan kata-kata. Kadangkala ketika kita di berkendara di jalan raya melihat baligo besar berisi informasi hanya dengan melihat gambar saja tanpa membaca kata-katanya kita sudah dapat menyimpulkan isi dari baligo tersebut.

Audio, merupakan unsur yang bisa berupa percakapan, music atau efek suara. Multimedia tanpa audio akan terasa hambar seperti sayur tanpa garam. Hehehe … Format dasar audio ini biasanya WAVE dan MIDI.

Video, merupakan unsur yang membuat suatu informasi tampak terasa hidup dan lebih jelas. Tentu diiringi dengan audionya.

Animasi, merupakan simulasi gerakan yang dihasilkan  dengan menampilkan beberapa frame ke layer.
Banyak hal yang akan banyak kita pelajarai dalam jurusan multimedia ini kita akan mempelajari hal – hal berikut :
  1.     Dasar-dasar multimedia
  2.     Pengenalan dan Perakitan PC
  3.     Etimologi Multimedia
  4.     Fotografi  dan Teknik Pengambilan Gambar
  5.     Belajar Animasi Dasar
  6.     Alir Produksi Multimedia
  7.     Pengelolaan Web
  8.     Desain Animasi
  9.     Video Shooting
  10.     Audio dan Video Editing
  11.     Menggambar Clean-up dan Sisip
  12.     Perawatan peralatan multimedia
  13.     Proposal pembuatan produk
  14.     Seni Grafis dan Gambar 2D
  15.     Stop Motion
  16.     Efek Khusus
  17.     Pembuatan Story Board
  18.     Instalasi Sistem Operasi Dasar
  19.     Final Project (Proyek Akhir pembuatan produk multimedia)
 
MANFAAT PEMBELAJARAN MULTIMEDIA
Secara umum manfaat yang dapat diperoleh adalah proses pembelajaran yang sangat menariklebih interaktif,jumlah waktu mengejar dapat dikurangi,kualitas kerja siswa dapat ditingkatkan dan sikap belajar siswa dapat ditingkatkan.
  1. Manfaat diatas akan diperoleh mengiingat dari sebuah multimedia pembelajarn yaitu:
  2. Memperbesar benda yang kecil dan tidak tampak oleh mata seperti kuman,bakteri DLL.
  3. Memperkecil benda yang sangat besar yang tidak mungkin dihadirkan oleh sekolah seperti gajah,harimau.
  4. Meyajikan benda atau peristiwa yang kompleks,rumit dan berlangsung cepat atau lambat sepeti sistem tubuh.
  5. Menyajikan benda atau peristiwa yang jauh seperti bulan,bintang,salju.
  6. Menyajikan benda atau peristiwa yang berbahaya seperti letusan gunung berapi.
  7. Meningkatkan gaya tarik kepada siswa.

0 Comments

Posting Komentar